Makan bergizi gratis (MBG) merupakan program baru dan unggulan dari pemerintah yang ditujukan untuk murid-murid sekolah. SMAN 1 Wonosari terpilih menjadi salah satu sasaran sekolah penerima MBG pada tahap awal program ini direalisasikan di Kabupaten Gunungkidul. Program MBG untuk murid SMAN 1 Wonosari dikelola oleh Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Kabupaten Gunungkidul di bawah naungan Badan Gizi Nasional.
Senin, 24 Februari 2025, menjadi hari pertama launching MBG di SMAN 1 Wonosari dengan sasaran penerima MBG adalah murid kelas XII yang berjumlah 251 anak. Murid kelas X dan XI tidak menerima MBG pada hari pertama launching MBG dikarenakan berkegiatan blok P5 di luar sekolah. Momen ini dihadiri oleh Komandan Kodim 0730 Gunungkidul Bapak Letkol Inf. Roni Hermawan bersama tim, Lurah Kepek Bapak Setiawan Budi Santosa, Kepala SPPG Gunungkidul Ibu Hyndun Astry Nurdyanty, S.Sos bersama tim, dan perwakilan dari Balai Pendidikan Menengah Kabupaten Gunungkidul yang memantau langsung distribusi MBG diterima dan dikonsumsi oleh murid. MBG yang diterima oleh murid berupa nasi, sayur, lauk, buah, dan susu. Titik penurunan MBG dari SPPG dan pengambilan perwakilan setiap kelas berada di lobi selatan. Murid kelas XII menyambut MBG dengan senang dan antusias.
Pemantauan MBG hari pertama (24/2)
Ekspresi murid-murid menerima MBG (24/2)
MBG hari kedua pada Selasa, 25 Februari 2025, sudah menjangkau semua murid baik kelas X, XI, maupun XII. Lokasi pengambilan MBG berada di selasar Laboratorium Biologi. Suasana riuh penuh antusias mewarnai kegiatan MBG yang berjalan dengan lancar. Kegiatan MBG dilakukan hingga tanggal 26 Februari 2025 sebelum murid libur awal puasa.
Perwakilan kelas mengambil paket MBG (25/2)
Suasana pengambilan MBG di titik pengambilan MBG (25/2)
Pada bulan ramadan, MBG tetap berjalan dimulai pada hari Kamis, 6 Maret 2025, yang merupakan hari pertama murid-murid masuk pasca libur awal ramadan. MBG perdana di bulan Ramadan ini dihadiri oleh Wakil Bupati Gunungkidul yang baru dilantik yaitu Bapak Joko Parwoto, S.E., DBA, M.M. beserta tim, Kapolres Gunungkidul Ibu AKBP Ary Murtini, S.I.K, M.Si. bersama tim, Komandan Kodim 0730 Gunungkidul Bapak Letkol Inf. Roni Hermawan bersama tim, Lurah Kepek Bapak Setiawan Budi Santosa, Kepala SPPG Gunungkidul Ibu Hyndun Astry Nurdyanty, S.Sos bersama tim, dan Kepala Balai Pendidikan Menengah Kabupaten Gunungkidul Bapak Tukiman, S.Pd., MT. MBG diserahkan secara simbolis oleh Wakil Bupati Gunungkidul kepada Kepala Sekolah yang selanjutnya didistribusikan kepada murid-murid. Paket MBG di hari pertama bulan ramadan berupa biskuit, telur rebus, buah jeruk, susu, dan kurma yang dikemas dalam tote bag sehingga dapat dibawa pulang oleh murid yang sedang berpuasa. Semoga program MBG ke depan terus berjalan lancar dan memberi manfaat nyata bagi murid-murid SMAN 1 Wonosari. (HK)
Penyerahan paket MBG secara simbolis (6/3)
Pemantauan dan pengarahan MBG kepada murid (6/3)
1 Komentar
Untuk mengirimkan komentar silakan login terlebih dahulu!